Seminar Nasional Statistika - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Banda Aceh

Untuk mendapatkan data BPS silahkan datang ke Kantor BPS Kota Banda Aceh yang terletak di Jalan Laksamana Malahayati Km.6,5 Baet Baitussalam Aceh Besar pada hari kerja Senin-Jum'at kecuali hari libur nasional.

Untuk pengaduan layanan PST BPS Kota Banda Aceh, Anda dapat mengunjungi laman web : s.bps.go.id/pengaduan1171

Seminar Nasional Statistika

Seminar Nasional Statistika

30 September 2019 | Kegiatan Statistik Lainnya


Seminar Nasional Statistika telah diadakan pada hari Sabtu, 28 September 2019 lalu yang bertempat di Auditorium Fakultas MIPA Universitas Syiah Kuala merupakan kegiatan kerjasama antara Statistika Unsyiah dengan BPS Aceh dalam rangka Hari Statistik Nasional 2019. Seminar ini mengusung tema “Optimalisasi Keseimbangan Demografi Dalam Menyongsong Indonesia Emas 2045”, dipandu oleh Ibu Dr. Zurnila Marli Kesuma, M.Si (Dosen Statistika Unsyiah) selaku moderator kegiatan tersebut. Bertindak sebagai narasumber adalah Bapak Drs. Sahidal Kastri, M.Pd (Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Aceh) dan Bapak Dr. M. Nashrul Wajdi, S.St., M.Si (Kepala Seksi Statistik Mobilitas Penduduk BPS Pusat). Acara ini juga dimeriahkan dengan penampilan Tari Ranup Lampuan oleh mahasiswa Himasta Unsyiah sebagai pengisi acara.

Seminar ini dibuka secara resmi dengan tabuhan rebana oleh Bapak Wakil Rektor I Unsyiah, bersama dengan Kepala BPS Provinsi Aceh, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Aceh dan Dekan FMIPA. Acara dilanjutkan dengan pembacaan deklarasi “kampus pelopor sensus” oleh perwakilan BPS Provinsi Aceh dan mahasiswa unsyiah serta penandatanganan deklarasi oleh Prof. Dr. Ir. Marwan selaku Wakil Rektor I Unsyiah. Dalam kesempatan ini juga dilakukan penandatanganan MoA antara BPS Provinsi Aceh dengan Jurusan Statistika, Matematika, dan Informatika.

Narasumber pertama yaitu Bapak Nashrul Wajdi memaparkan materi berjudul “Sensus Penduduk 2020 Mendukung Pembangunan di Era Revolusi Industri 4.0”. Pada kesempatan tersebut beliau menyampaikan tentang visi Indonesia Emas 2045 dan bagaimana cara menyiapkan SDM yang unggul. Narasumber kedua yaitu Bapak Sahidal Kastri  memaparkan materi berjudul “Bonus Demografi Peluang dan Tantangan”. Beliau meyampaikan bahwa 1 dari 3 atau 4 penduduk aceh adalah remaja. Seminar ini berlangsung selama lebih kurang 3 jam, dan ditutup dengan penampilan Akustik Himasta yang menambah kemeriahan acara tersebut.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

BPS Kota Banda Aceh (Statistics of Banda Aceh City)Jl. Laksamana Malahayati KM 6

5 Desa Baet Kab Aceh Besar email:bps1171@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik